Mengapa Perusahaan FMCG Harus Menggunakan Dunnage Air Bag sebagai Pelindung Produk
Mengapa Perusahaan FMCG Harus Menggunakan Dunnage Air Bag sebagai Pelindung Produk – Kunci dari penjualan terbaik adalah memberikan barang terbaik dalam kondisi yang juga terbaik. Untuk mendukung produk dalam kondisi terbaik hingga sampai ke tangan pelanggan, diperlukan beberapa tools pendukung yang bisa melindungi produk selama proses menuju para customer.
Produk FMCG, seperti makanan, minuman, produk perawatan pribadi, dan kebutuhan rumah tangga, sering kali mengalami perjalanan panjang dari pabrik ke gudang penyimpanan, distributor, hingga ke tangan konsumen.
Dalam perjalanan tersebut, produk maupun packaging akan beresiko mengalami kerusakan akibat benturan, tekanan, atau pergerakan yang tidak stabil di dalam kontainer.
Oleh karena itu, kami PT. Victory Blessings Indonesia menyediakan beragam produk yang bisa dijadikan sebagai solusi produk-produk FMCG seperti air bag container.
Masalah yang Mungkin Terjadi Saat Proses Distribusi
Karena barang yang mudah dan cepat bergerak di pasaran, industri yang bergerak di bidang ini perlu mengetahui beberapa masalah yang mungkin terjadi agar dapat mengantisipasi masalah-masalah tersebut. Beberapa contoh tantangannya seperti :
Mobilitas Tinggi dan Proses Distribusi yang Cepat
Proses distribusi dari tahap manufakturing hingga menuju tangan customer produk-produk FMCG biasa terjadi dalam waktu yang cepat dan kompleks terutama saat barang akan dikirimkan baik secara domestik maupun pengiriman ekspor.
Pergerakan yang cepat ini, akan berisiko membuat produk atau packaging mejadi rusak atau tidak terlihat dalam kondisi yang baik.
Beberapa Produk yang Ringkih
Banyak produk FMCG, seperti botol minuman, makanan dalam kemasan, atau produk kosmetik dalam wadah kaca, sangat rentan terhadap benturan. Jika tidak dilindungi dengan baik, produk dapat mengalami pecah, bocor, atau mengalami deformasi, yang berujung pada peningkatan biaya produksi akibat retur dan klaim garansi.
Persyaratan Keamanan dari Regulasi Internasional
Banyak negara, terutama di Eropa dan Amerika, memiliki standar ketat dalam hal pengemasan dan pengiriman barang. Penggunaan perlindungan tambahan seperti dunnage air bag dapat membantu perusahaan memenuhi standar ini, sehingga menghindari penalti atau penolakan produk di pelabuhan masuk.
Bagaimana Air Bag Container Melindungi Produk FMCG?
Mencegah Pergeseran Muatan dalam Kontainer
Dunnage air bag berfungsi sebagai bantalan yang mengisi celah kosong di antara barang yang disusun dalam kontainer. Dengan begitu, produk tidak akan mudah bergerak selama proses distribusi, terutama dalam perjalanan yang melibatkan berbagai moda angkutan seperti kapal, truk, dan kereta api.
Mengurangi Risiko Benturan Antar Produk
Ketika kontainer mengalami getaran atau guncangan, dunnage air bag mampu menyerap energi benturan dan mencegah produk berbenturan langsung satu sama lain. Hal ini sangat penting bagi produk yang dikemas dalam bahan rapuh seperti kaca, plastik tipis, atau karton.
Keunggulan Air Bag Container
Tersedia Berbagai Macam Spesifikasi
Terdapat beberapa pilihan spesifikasi mulai dari pilihan lapisan ketebalan kraft paper bagian luar, hingga pilihan ukuran. Beberapa pilihan tersebut dapat membantu memberikan perlindungan yang sesuai dengan produk yang akan dikirimkan.
Mudah Digunakan
Air bag container hanya memerlukan tekanan udara yang ditiupkan dari gun inflator melalui valve yang ada pada kantong. Anda juga dapat menentukan tekanan udara yang sesuai dengan jarak atau celah di dalam kontainer
Material Ramah Lingkungan dan Dapat Digunakan Kembali
Dibandingkan dengan bahan pelindung lain seperti styrofoam atau plastik sekali pakai, dunnage air bag lebih ramah lingkungan karena dapat digunakan berulang kali. Selain itu, banyak produsen yang kini menawarkan dunnage air bag berbahan daur ulang yang mendukung keberlanjutan lingkungan.
Pesan Sekarang Juga
Hingga kini, PT. Victory Blessings Indonesia sudah melayani lebih dari 14 tahun untuk berbagai macam produk industri seperti air bag container atau paper core dan sudah dipercaya lebih dari 200 customer akif di berbagai wilayah Indonesia.
Segera konsultasikan terkait kebutuhan produk anda dan dapatkan pilihan produk terbaik dari tim profesional berpengalaman kami melalui kontak yang tersedia di bawah ini.
Kontak Kami
Linkedin : Klik di sini
Telpon : +62 812-6079-7470
Whatsapp : https://wa.me/6281260797470
Email: [email protected]
Shopee : https://shopee.co.id/paperpackaging
Tokopedia : klik di sini